UNSRAT Repository

PENGARUH UMUR AYAM TERHADAP PENYEBARAN KUTIKULA PADA TELUR

Suawa, Elfira Kariane (2018) PENGARUH UMUR AYAM TERHADAP PENYEBARAN KUTIKULA PADA TELUR. In: Seminar Nasional Unggas Lokal: Pengembangan Unggas Lokal di Indonesia, 30 Austus 2017, Fakultas Peternakan Unsrat.

[img]
Preview
PDF
Download (391kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (427kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (458kB) | Preview
[img]
Preview
PDF
Download (473kB) | Preview

Abstract

Kutikula pada telur merupakan lapisan terluar telur yang dideposisikan pada lapisan palisade kurang lebih 1,5 – 2 jam pada akhir pembentukan kerabang di dalam uterus. Kutikula berfungsi sebagai benteng pertahanan pertama untuk mencegah masuknya bakteri ke dalam telur. Penelitian ini dilakukan pada usaha peternakan ayam petelur yang dipelihara dengan sistem free range. Telur diambil untuk dianalisa penyebaran kutikula telur umur 26, 37, 50, dan 60 minggu. Variabel yang diamati meliputi reflektifitas warna kerabang (%), penyebaran kutikula yang diukur menggunakan MST blue dye dan selanjutnya diukur melalui sistim spectrophotometry, yang difokuskan pada sistim pewarnaan berdasarkan sistim L*a*b* dan single score. Data kemudian dianalisa menggunakan Staview software (SAS Institute Inc. Version 5.0.1.0) dengan menggunakan analisis varians dua arah dimana umur ayam sebagai variabel independen dan nilai SCI a*sesudah perendaman dan nilai single score (ΔE*ab) sebagai variabel dependen, pada tingkat signifikansi 5%, kemudian perbedaan nilai rataan diuji lanjut menggunakan Fisher LSD test. Pada penelitian ini ditemukan bahwa penyebaran kutikula pada kerabang bervariasi selama pengamatan. Penyebaran kutikula terbanyak ditemukan pada saat ayam berumur 37 minggu. Hal ini juga diperkuat dengan hasil yang diperoleh dengan single score (ΔE*ab) yang memperlihatkan nilai yang tinggi pada umur 37 minggu. Penyebaran kutikula pada kerabang telur sangat dipengaruhi oleh umur dan juga strain ayam. Kata kunci : Kutikula, Kualitas telur, Ayam petelur

Item Type: Conference or Workshop Item (Speech)
Additional Information: ISBN : 978-979-3660-82-0
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan > lmu Peternakan
Depositing User: Mr. Benhard W. Tampangela, ST
Date Deposited: 23 Mar 2018 02:22
Last Modified: 23 Mar 2018 02:22
URI: http://repo.unsrat.ac.id/id/eprint/1960

Actions (login required)

View Item View Item