UNSRAT Repository

PROFITABILITAS AGRIBISNIS AYAM BROILER SISTIM CONTRACT FARMING DI KABUPATEN PADANG

Rias, M. Ikhsan and Yuzaria, Dwi (2018) PROFITABILITAS AGRIBISNIS AYAM BROILER SISTIM CONTRACT FARMING DI KABUPATEN PADANG. In: Seminar Nasional PERSEPSI III: STRATEGI DAN KEBIJAKAN PENGEMBANGAN BISNIS PETERNAKAN DALAM MENDUKUNG KEDAULATAN PANGAN NASIONAL, 6-7 SEPTEMBER 2018, GRAHA GUBERNURAN BUMBER MANADO.

[img]
Preview
PDF (Cover)
Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
PDF (Prosiding)
Download (255kB) | Preview

Abstract

Perubahan lingkungan strategis berupa globalisasi ekonomi, otonomi daerah, perubahan preferensi konsumen dan kelestarian lingkungan, menuntut adanya perubahan serta penyesuaian beroperasinya kelembagaan pertanian. Kemitraan peternak dengan perusahaan besar merupakan salah satu bentuk kelembagaan yang sangat berperan dalam pembangunan peternakan. Kemitraan usaha ayam broiler dengan system inti plasma atau contract farming, banyak diminati peternak, karena sulitnya mengakses modal dari sumber lain. Persoalannya apakah system kemitraan ini sudah memperlihatkan kinerja yang dilihat dari sisi peternak sudah menguntungkan dan bisa meningkatkan kesejahteraan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja usaha ayam broiler di lihat dari keunggulan komparatif, keunggulan kompetitif dan tingkat profitabilitas usaha peternakan ayam broiler tersebut. Lokasi Penelitian di Kabupaten Padang Pariaman, Data dianalisis menggunakan model Policy Analysis Matriks (PAM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja usaha ayam broiler telah mempunyai keunggulan komparatif, keunggulan kompetitif dan tingkat profitabilitas yang menguntungkan. Keunggulan komparatif lebih unggul dari keunggulan kompetitif sehingga masih dibutuhkan kebijakan pemerintah untuk memperbaiki daya saing produk broiler agar dapat dijual pada pasar dunia, dalam bentuk produk ayam ekspor. Kata kunci: komparatif, kompetitif, profitabilitas, usaha broiler, kemitraan

Item Type: Conference or Workshop Item (Speech)
Additional Information: ISBN 978-602-0752-26-6
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Mr. Benhard W. Tampangela, ST
Date Deposited: 16 Jan 2019 09:11
Last Modified: 16 Jan 2019 09:11
URI: http://repo.unsrat.ac.id/id/eprint/2174

Actions (login required)

View Item View Item