Mambu, Susan and Agustina, Tangapo
(2019)
EDUKASI PEMANFAATAN LIMBAH SISA PANEN UNTUK PEMBUATAN PUPUK ORGANIK DENGAN PENAMBAHAN BAHAN AKTIVATOR BAGI UBU-IBU PKK KELURAHAN BANJER.
In: SEMINAR NASIONAL SAINS DAN TERAPAN 2019, 19-20 SEPTEMBER 2019, FAKULTAS MIPA UNIVERSITAS SAM RATULANGI.
Abstract
ABSTRACT
One effort to improve soil fertility is through the addition of organic ameliorant into the soil as well as for soil conservation. The type of organic ameliorant that has not been widely used as a source of enzymatic nutrients is corn plant waste, which is often abundant after harvest and is usually only burned or thrown away. However, the composting process that occurs naturally lasts long and slow, so we need a bioactive material that is able to speed up the composting process. This training activity aims to provide knowledge and skills for Family Welfare Programme (PKK) in Banjer Tikala Urban Village regarding the process of making organic fertilizer based on corn waste by adding bioactivators. This training uses counseling methods and practices in making organic fertilizer, as well as evaluating the skills and products produced by PKK womans. Through this training PKK womans are expected to gain knowledge about making organic fertilizer from corn plant waste, and can produce fertilizer products that can be used daily and can even be used as business opportunities for additional income that can help the welfare of the family.
Keywords : activator, family welfare programme, harvest waste, organic fertilizer
ABSTRAK
Salah satu upaya meningkatkan kesuburan tanah adalah melalui penambahan amelioran organik ke dalam tanah sekaligus untuk konservasi lahan. Jenis amelioran organik yang belum banyak dimanfaatkan sebagai sumber hara enzimatik yaitu limbah tanaman jagung, yang seringkali melimpah setelah panen dan biasanya hanya dibakar atau dibuang. Namun proses pengomposan yang terjadi secara alami berlangsung lama dan lambat, sehingga diperlukan bahan bioaktif yang mampu mempercepat proses pengomposan. Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi ibu-ibu PKK Kelurahan Banjer Tikala mengenai proses pembuatan pupuk organik berbahan dasar limbah jagung dengan penambahan bioaktivator. Pelatihan ini menggunakan metode penyuluhan dan praktek pembuatan pupuk organik, serta evaluasi keterampilan dan produk yang dihasilkan oleh ibu-ibu PKK. Melalui pelatihan ini diharapkan ibu-ibu PKK akan memperoleh pengetahuan mengenai pembuatan pupuk organik dari limbah tanaman jagung, serta dapat menghasilkan produk pupuk yang bisa digunakan sehari-hari bahkan bisa dijadikan sebagai peluang usaha untuk penghasilan tambahan yang dapat membantu kesejahteraan keluarga.
Kata Kunci : aktivator, pendidikan kesejahteraan keluarga, limbah panen, pupuk organik
Actions (login required)
|
View Item |