UNSRAT Repository

Peta Sebaran Hama Ulat Grayak (Spodoptera frugiperda) pada Tanaman Jagung di Kota Tomohon

Sentra Kekayaan Intelektual Universitas Sam Ratulangi (2020) Peta Sebaran Hama Ulat Grayak (Spodoptera frugiperda) pada Tanaman Jagung di Kota Tomohon. EC00202055247.

[img]
Preview
PDF (Sertifikat)
Download (768kB) | Preview

Abstract

Ulat grayak Spodoptera frugiperda Smith merupakan hama penting pada tanaman jagung di dunia. Jagung merupakan salah satu komoditas unggulan di Sulawesi Utara. Namun keberadaan hama S. frugiperda perlu menjadi perhatian karena berbagai penelitian melaporkan bahwa hama ini sangat berbahaya karena kerusakannya dapat mencapai 100%. Hama ini pertama kali masuk di wilayah Sulawesi Utara pada akhir tahun 2019. Penelitian ini dilakukan secara survey mengenai keberadaan hama S. frugiperda bertujuan untuk memetakan keberadaan hama ini pada pertanaman jagung di Sulawesi Utara teristimewa di Kota Tomohon dengan penggunaan teknologi geospasial yaitu: GIS (Geographic Information System). Hasil Peta sebaran hama ulat grayak S. frugiperda menunjukkan bahwa hama ini telah ada dan menyebar di beberapa lokasi survey di Kota Tomohon yaitu di lima Kecamatan dan 13 Kelurahan yang banyak membudidayakan tanaman jagung. Peta sebaran hama ulat grayak S. frugiperda ini dapat dimanfaatkan sebagai informasi bagi peneliti, pemerintah, pengamat hama dan stageholder bidang pertanian dalam upaya tindakan pengendalian hama S. frugiperda

Item Type: Patent
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: UNSPECIFIED
Depositing User: Mr. Benhard W. Tampangela, ST
Date Deposited: 05 Sep 2023 05:33
Last Modified: 05 Sep 2023 05:33
URI: http://repo.unsrat.ac.id/id/eprint/5016

Actions (login required)

View Item View Item