., Asy'ari and Kaligis, Erly and Wullur, Stenly
(2014)
Viabilitas rotifer Brachionus rotundiformis strain Tumpaan pada salinitas berbeda.
Aquatic Science & Management, 2 (1).
pp. 20-26.
ISSN 2337-4403
Abstract
Tujuan penelitian ini untuk menganalisis viabilitas tetasan telur dari rotifer Brachionus rotundiformis strain Tumpaan pada salinitas berbeda (10 dan 20 ppt). Pengambilan rotifer dilakukan di suatu areal rencana reklamasi dan tempat pembuangan air limbah rumah tangga bertemapt di pesisir pantai Desa Tumpaan Satu, Kabupaten Minahasa Selatan. Pada saat pengambilan hewan uji, parameter kualitas air di lokasi sampling juga diukur. Setelah diperbanyak dengan kultur klon pada salinitas 10 dan 20 ppt, rotifer kemudian diuji viabilitas dengan melakukan pengamatan setiap hari data jumlah rotifer yang hidup, jumlah telur yang dibawa dan jumlah anak yang dihasilkan. Data dihitung menggunakan metode life table. Hasil pengukuran kualitas air dari perairan tempat pengambilan rotifer termasuk layak untuk kehidupan rotifer. Rotifer yang diuji pada salinitas 10 ppt memiliki kemampuan hidup serta pertumbuhan populasi (nilai Ro dan laju fertilitas) lebih tinggi dibandingkan pada salinitas 20 ppt. Hal ini menunjukan bahwa selain kualitas pakan, pertumbuhan rotifer juga dipengaruhi oleh salinitas.
Actions (login required)
|
View Item |