UNSRAT Repository

MITIGASI KARAKTERISTIK LAHAN RAWAN LONGSOR DAERAH ALIRAN SUNGAI (DAS) LAB KABUPATEN KEPULAUN SULA

Tamod, Zetly E. and Polii, Bobby and Umagapi, Abdi (2012) MITIGASI KARAKTERISTIK LAHAN RAWAN LONGSOR DAERAH ALIRAN SUNGAI (DAS) LAB KABUPATEN KEPULAUN SULA. Prosiding: Konferensi dan Sminar Nasional Badan Kerjasama Pusat Studi Lingkungan Hidup Indonesia (BKPSL) Ke 21. pp. 314-326. ISSN 9786021884805

[img]
Preview
PDF
Download (2MB) | Preview

Abstract

Longsor dapat terjadi secara alamiah karena faktor-faktor alam dan dapat menimbulkan bencana jika merugikan manusia dari aspek ekonomi, sosial dan lingkungan. Konsep mitigasi sebagai risk reduction karakteristik satuan rawan rongsor dapat digunakan untuk penyusunan sistem informasi penanggulangan bencana longsor tanah di DAS Lab Kabupaten Kepulauan Sula. Salah satu strateginya yakni menilai karakteristik lahan yang menjadi pemicu utama kejadian longsor. Metode penentuan karakterisrik satuan lahan dilakukan dengan teknik skoring, yaitu dengan memberikan pengharkatan terhadap faktor karakteristik penentu longsor. Hasil analisis karakteristik rawan longsor di wilayah DAS Lab, terdapat 5 (lima) luasan terbesar dengan total luas 26458.3Ha sebagai karakteristik lahan pemicu utama kejadian longsor, di samping itu, kedalaman tanah sangat dalam (50 - 300 cm), kondisi lereng agak curam hingga curam (25 – 45%), permeabilitas cepat (34,92 cm/jam) tekstur lempung, pasir berlempung dan lempung berliat, input curah hujan tergolong agak rendah (nilai Q sebesar 20,44 mm/thn, bertipe iklim B/basah), kondisi batuan (jenis batuan granit/granodiorit kategori peka terhadap longsor), terdapat sesar/patahan, penggunan lahan dominan tegalan, pekarangan dan pertanian lahan kering sudah mencapai 35,51%, adanya infrastruktur jalan yang memotong lereng

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Karakteristik Lahan, Longsor
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: Steven Ch. Kaunang
Date Deposited: 25 Mar 2015 13:59
Last Modified: 25 Mar 2015 14:00
URI: http://repo.unsrat.ac.id/id/eprint/775

Actions (login required)

View Item View Item